Berita

Gelar Pendampingan Akreditas Lembaga Zakat, Plh. Kakankemenag Kota Sampaikan ini

Senin, 24 Oktober 2022 07:32 WIB
  • Share this on:

Kota, (kemenag.go.id) – Kementerian Agama Kota Gorontalo melalui seksi Penyelenggara Zakat dan Wakaf menggelar kegiatan Pendampingan Akreditas Lembaga Zakat, Rabu (05/10/2022) berlangsung di aula PLHUT Kemenag.

 

Pada kegiatan tersebut turut hadir Kasi Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kanwil Kemenag Provinsi Gorontalo, dan peserta kegiatan dari Baznas dan Lazismu Kota Gorontalo.

 

Pada kesempatan itu Plh. Kakankemenag Kota, Nadjamudin M.K Ibrahim menyampaikan bahwa kegiatan tersebut seyogiyanya diawali dengan monitoring dan evaluasi langsung di lapangan, namun Penyelenggara Zakat dan Wakaf melaksanakan kegiatan dengan pertemuan.

 

Olehnya itu diharapkan lewat pertemuan ini dapat dijadikan bahan evaluasi dan menjadi bahan dalam merancang kebijakan terkait pengembangan lembaga zakat di Kota Gorontalo. “Kami mohon kepada peserta pada kesempatan hari ini, manfaatkanlah kegiatan ini untuk bisa tukar pikiran dan sharing dengan tim teknis dari tim dari Kanwil Kemenag Provinsi,” terangnya.

 

“Terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Lazismu dan Baznas Kota Gorontalo yang masih terus menjaga komunikasi dan kerjasama dengan pihak Kemenag Kota. Saya berharapsinergitas ini tetap terus selalu di jaga dengan baik,” tandasnya. (FH)

Editor:
Fadhil Hadju
Kontributor:
Fadhil Hadju
Penulis:
Fadhil Hadju
Fotografer:
Fadhil Hadju

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -