Berita

Hadiri Pertemuan APRI, Misnawaty Dorong Pencanangan Kampung Zakat

Senin, 24 Oktober 2022 08:09 WIB
  • Share this on:

Kota (Kemenag.go.id) - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kota Gorontalo, Misnawaty S. Nuna hadiri pertemuan Asosiasi Penyuluh Agama Islam Republik Indonesia (APRI) Kota Gorontalo,bertempat di aula KUA Dumbo Raya, Jumat (21/10/2022).

Pada pertemuan tersebut, turut hadir diantaranya para kepala KUA se Kota Gorontalo dan operator di KUA.Misnawaty menyampaikan beberapa hal yakni terkait dengan aplikasi SIMKAH yang sedang bermasalah.

“Saya berharap segala sesuatu bisa terencana dengan baik di pertemuan ini, sehingga hal yang di lapangan bisa terlaksana dengan baik,” ucap Misnawaty.

Selain itu, ia juga membahas tentang pencanangan kampung zakat. Dimana, program tersebut dari Direktorat Zakat Kemenag RI.

Terkait kampung zakat, pihaknya mendorong Dungingi menjadi kecamatan untuk dijadikan kampung zakat.

“Kita koordinasikan ini, sehingga di kota Gorontalo bisa dimajukan untuk kampung zakat,” imbuhnya.(FH)

Editor:
Fadhil Hadju
Kontributor:
Fadhil Hadju
Penulis:
Fadhil Hadju
Fotografer:
Fadhil Hadju

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -