Berita Foto

Lalui Tahap PKN II, Misnawaty Presentasi Proper PUJARASA Dihadapan LAN RI

Senin, 2 September 2024 18:50 WIB
  • Share this on:

KOTA GORONTALO - Sejumlah tahapan telah dilalui oleh Kakankemenag Kota Gorontalo Misnawaty S. Nuna pada Pelatihan Kepemimpinan Nasional tingkat II (PKN II) Tahun 2024, bertempat di Pusdiklat Kemenag RI, dirinya melalui tahap penting yakni Presentasi Proyek Perubahan (Proper) PUJARASA (Pusat Jajanan Warga Disabilitas) dihadapan penguji dari LAN RI, Senin (2/9/2024). 

 

Adapun judul Proper yang diangkat, “Strategi Pendayagunaan Zakat Wakaf Bagi Kelompok Rentan Disabilitas Melalui Pujarasa”. Dimana, proper ini bertujuan untuk memberdayakan warga disabilitas dan meningkatkan ekonomi lokal di Kota Gorontalo. 

“Alhamdulillah sebelumnya proper ini telah disetujui oleh mentor bapak Inspektur Jenderal Doktoer Faisal, dimana hal ini menurut beliau penting dilakukan yang selain untuk meningkatkan ekonomi, juga untuk meningkatkan citra Kementerian Agama,” ujar Misnawaty. 

 

Proper ini sebutnya lanjut, mendapat dukungan penuh baik dari Inspektur Jenderal Kemenag RI, Kakanwil Kemenag Provinsi Gorontalo, maupun pemerintah setempat seperti Walikota dan Sekda Kota Gorontalo, juga stakeholder terkait lainnya. 

Satu-satunya kakankemenag perempuan di Provinsi Gorontalo itu mengucapkan terimakasih kepada mentor dan sejumlah pihak yang terkait dalam membimbing dirinya. 

 

“Terimakasih pula kepada penguji dari LAN RI yang telah bersedia memberikan kritik dan saran terhadap presentasi yang saya lakukan,” tandasnya. 

Editor:
Fadhil Hadju
Kontributor:
Fadhil Hadju
Penulis:
Fadhil Hadju
Fotografer:
Istimewa

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -