Berita

Monitoring Emis, Koordinator Komponen 1 Imbau Data EMIS Dikelola dengan Baik

Kamis, 2 November 2023 07:54 WIB
  • Share this on:

Kota Gorontalo (kemenag.go.id) – Monitoring dan Evaluasi (Monev) oleh Koordinator Komponen 1 Kementerian Agama Kota Gorontalo di MA Muhammadiyah Kota Gorontalo,  di ruang kepala madrasah, Jum’at (27/10/2023).

 

Musta’in selaku Koordinator Komponen 1 mengatakan, data EMIS merupakan akar data madrasah untuk seluruh kegiatan yang ada di MA Muhammadiyah, baik berkaitan dengan data kelembagaan, sarana prasarana, rombongan belajar, peserta didik, lulusan, pendidik dan tenaga kependidikan serta berkaitan dengan keuangan madrasah.

 

“Seluruh kegiatan yang dilaksanakan di madrasah semua berasal dari Emis, terutama untuk Bantuan Operasional Sekolah, sehingga data EMIS harus benar-benar dikelola dengan baik agar tidak terjadi permasalahan nantinya,” ucapnya Musta’in.

 

Operator EMIS MA. Muhammadiyah Kota Gorontalo, Dwiyarti Eyato menyampaikan semua yang berkaitan dengan aplikasi EMIS sudah dikerjakan sesuai dengan tahapan-tahapannya dengan baik dan untuk saat ini tidak ada kendala yang temui, bahkan aplikasi emis 4.0 sekarang bisa login kapan saja, dan lebih memudahkan operator.

 

Sitti Khasriani selaku Kepala madrasah selalu berkoordinasi dengan operator Emis di madrasah dan operator Kemenag Kota agar segala kendala yang dihadapi oleh operator dalam mengerjakan aplikasi emis dapat dipecahkan bersama.

 

Kepala Madrasah yang didampingi oleh Wakamad Bid. Humas mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan arahan yang diberikan Koordinator Komponen 1 EDM ERKAM Kemenag Kota Gorontalo.

 

“semoga madrasah kami dapat terus mengelola data emis dengan baik,” ucap Sitti.

Editor:
Fadhil Hadju
Kontributor:
Safely
Penulis:
Sitti Khasriani
Fotografer:
Safely

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -